TUBAN, – Babinsa Tambakrejo Koramil 04 Rengel Kodim 0811 Tuban Serma Muwandi bersinergi dengan 3 Pilar dalam melaksanakan kegiatan pendampingan vaksinasi PMK pada hewan ternak di Desa Tambakrejo Kec. Rengel Kab. Tuban, Jum’at (10/2/2023).
Pada kesempatan Vaksinasi PMK pada hari ini Tim Vaksinator Koordinator Puskeswan Rengel melaksanakan Vaksinasi Sapi dosis 1 sebanyak 57 ekor, Kambing dosis 1 sebanyak 37 ekor, Total yang di Vaksin hari ini 94 ekor.
Serma Muwandi selaku Babinsa Tambakrejo bersinergi dengan 3 Pilar mengatakan, selain melakukan pengecekan terhadap hewan ternak milik warga, juga memberikan edukasi dan sosialisasi terkait PMK (Penyakit Mulut dan Kuku) kepada pemilik ternak diwilayah binaanya, ungkap Babinsa disela-sela kegiatannya.
“Kami bersama 3 Pilar selalu kompak dalam kegiatan di wilayah, ”Ujar Muwandi
Selain itu Babinsa menegaskan bahwa kegiatan Sosialisasi dan Edukasi kepada warga yang mempunyai ternak dalam rangka mendukung program Pemerintah daerah Kabupaten Tuban yang harus dilaksanakan diwilayah binaan.
“Kami selalu siap membantu masyarakat terkait wabah PMK, ”Pungkasnya.
Ditempat terpisah, Danramil 0811/05 Rengel Kapten Inf Subandi menjelaskan, bahwa pihak Kodim 0811 Tuban melalui Babinsa akan bekerjasama dengan Dinas peternakan kabupaten Tuban, serta dinas terkait untuk berkoordinasi dalam rangka membantu Pemerintah di wilayah Kab. Tuban.
“Kita akan terus berkerjasama serta bersinergi dengan 3 Pilar atasi wabah PMK” Ujar Danramil.
Ia juga berharap dengan adanya Babinsa yang turun langsung ke lapangan setidaknya akan mencegah terjadinya Penyakit Mulut dan Kuku pada hewan ternak milik warga supaya acap kali disertai sosialisasi tentang PMK, “tambahnya. (Faro)